Tenang, damai, suka cita bersama teman. Ditempat yang selalu diisi dengan kegiatan pendekatan diri kepada Allah, menjaga akhlaq, dan selalu dengarkan petuah petugas sangat guru. Dibimbing dengan penuh ketaatan.
Semua baik baik saja ketika aku belum terjun ke dunia ini. Lingkungan yang begitu bebas, tidak ada sang guru yang selalu menegur ketika kita salah arah. Terlalu bebas dilingkungan yang sangat sulit berpegang teguh dengan syareat Allah.
Aku baik baik saja ketika pertama menghirup udara di lingkungan seperti ini. Sampi akhirnya, terlena. Terlalu bebas bergerak, bebas memandang, bebas berfikir. Memang masih bisa mengendalikan diri ini. Tapi, bagaimanapun lingkungan zaman Akhir selalu mencekik kita, memaksa untuk tenggelam didalamnya.
Masalah datang silih berganti, tugas, tanggungjawab, samapai hal sepele yang membuat aku satu forum dengan pak polisi kemaren. Tanggungjawab dari dosen yang terlupakan. Dan kesulitan meminjam buku diperpus.
Sampai akhirnya aku berfikir. Ini semua tidak akan terjadi tanpa kehendak Allah. Ada apa dengan diri ini. Seberapa jauh aku terlena dan salah arah. Astaghfirullah.. Ya Allah, ampuni hamba, bimbing hamba kejalan yang diridhai-Mu. Aku baru sadar dan sudah terlalu lama membuat Allah menunggu. Segera menemui-Nya dan kembali dijalan-Nya.
Terimakasih ya Allah engkau masih peduli denganku, membimbing hambamu yang hina ini. Aku akan berusaha selalu mengingat-Mu. Dimanapun dan kapanpun. Bimbing aku, temani aku didunia yang sakit ini. Sinari hatiku dengan hidayahMu.